Teks Khutbah Jumat Singkat Terbaru, Tema: Bahaya Ujaran Kebencian dalam Islam

- 8 Juni 2023, 08:56 WIB
Teks Khutbah Jumat Singkat Terbaru, Tema: Bahaya Ujaran Kebencian dalam Islam
Teks Khutbah Jumat Singkat Terbaru, Tema: Bahaya Ujaran Kebencian dalam Islam /Pixabay/badelphotography/

لَا تَعْتَذِرُوْا قَدْ كَفَرْتُمْ بَعْدَ اِيْمَانِكُمْ ۗ

Jika kalian bertanya kepada mereka (tentang apa yang mereka lakukan itu), tentulah mereka akan menjawab, “Sungguh kami hanyalah bersenda-gurau dan bermain-main saja.” Katakanlah, “Apakah kepada Allah, ayat-ayat-Nya dan Rasul-Nya kalian selalu berolok-olok? Tidak usahlah kalian meminta maaf karena kalian telah kafir sesudah beriman.” (QS at-Taubah [9]: 65-66).

Beliau mengucapkan itu tanpa menoleh orang tersebut dan beliau juga tidak bersabda lebih dari itu.” (HR Ibnu Jarir ath-Thabari dan Ibnu Abi Hatim dari Ibnu Umar).

Hadirin jamaah jumah rahimakumullah,

Tampaknya orang-orang model begini itu, juga muncul di tengah-tengah kita. Merekalah para buzzer, yang suka bergerak melakukan ujaran kebencian. Para pendengung, yang pekerjaannya merendahkan, mencemooh, melecehkan, bahkan menghina ajaran Islam. Gerombolan pembenci Islam ini terus berusaha memecah-belah kekuatan kaum Muslim dengan berbagai macam cara.

Sudah sering diingatkan, tapi mereka tak pernah merasa salah. Justru merasa benar sendiri. Wajar jika ada yang menganggap mereka layaknya kaum munafik pada zaman Nabi Muhammad shallallahu ‘alaihi wa sallam, Allah subhanahu wa ta’ala menjelaskan salah satu sifat mereka:

وَإِذَا قِيلَ لَهُمْ لَا تُفْسِدُوا فِي الْأَرْضِ قَالُوا إِنَّمَا نَحْنُ مُصْلِحُونَ

Jika dikatakan kepada mereka, “Janganlah kalian membuat kerusakan di muka bumi!” Mereka menjawab, “Sungguh kami adalah orang-orang yang mengadakan perbaikan.” (QS al-Baqarah [2]: 11).

Mereka sering mengolok-ngolok ajaran Islam, sebagaimana juga dijelaskan oleh Allah subhanahu wa ta’ala:

يَحْذَرُ الْمُنٰفِقُوْنَ اَنْ تُنَزَّلَ عَلَيْهِمْ سُوْرَةٌ تُنَبِّئُهُمْ بِمَا فِيْ قُلُوْبِهِمْۗ قُلِ اسْتَهْزِءُوْاۚ اِنَّ اللّٰهَ مُخْرِجٌ مَّا تَحْذَرُوْنَ

Halaman:

Editor: Amrullah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x