Bahagianya Mayit di Alam Kubur Saat Dikirimi Doa, Bahkan Sampai Rebutan Kata Gus Baha

27 Desember 2022, 20:34 WIB
Secara umum banyak yang menyebutkan bahwa di alam kubur, orang yang meninggal bisa mendapatkan kenikmatan atau bisa juga mendapatkan siksa. /

HIKMAH - Bahagianya Mayit di Alam Kubur Saat Dikirimi Doa, Bahkan Sampai Rebutan Kata Gus Baha.

Ketika manusia diambil nyawanya, maka ia segera masuk di alam kubur atau alam barzakh. Mayit sudah tak bisa lagi melakukan ibadah dan amal sholih.

Tapi bagi Gus Baha, mayit tersebut tetap bisa merasakan nikmatnya doa dan kiriman sedekah dari keluarga saat di alam barzakh atau alam kubur. 

Baca Juga: Kirim Doa untuk Mayit di Alam Kubur Apakah Sampai? Begini Jawaban Cerdas Gus Baha

Bagaimana sebenarnya kondisi mayit saat di alam barzakh atau alam kubur itu?

Gus Baha menegaskan bahwa alam barzakh dan alam akhirat adalah dua alam yang berbeda. Alam akhirat saat nanti sudah terjadi kiamat. 

 

"Kalau di kuburan, itu masih dinamakan alam barzakh, alam barzakh itu belum masuk akhirat," kata Gus Baha. 

Dari sini, lanjut Gus Baha, beberapa ayat Al Qur'an yang menjelaskan tidak ada guna amal dan doa itu ditujukan untuk alam akhirat, bukan alam barzakh.

"Berhubung belum masuk akhirat, ayat-ayat soal tidak bergunanya amal itu tentang mayit yang posisinya di akhirat, bukan mayit yang posisinya di alam barzah," tegas Gus Baha. 

Gus Baha memudian menceritakan kisah menarik tentang mimpi dari Sayid Abi Bakar Syatho.

Gus Baha menuturkan tentang kehidupan oara mayit yang berada di alam barzah yang saling berebut doa. 

"Sayid Abi Bakar Syatho, pengarang kitab I'anah Al Thalibin, itu ada orang saleh bermimpi, kuburan itu jika ada orang berdoa di sana, itu mayit pada rebutan," ungkap Gus Baha. 

Baca Juga: Dalam Zuhud Apakah Tidak Perlu Menabung? Kisah Ashabul Kahfi dan Nabi Khidir Jadi Jawabnya Kata Gus Baha

"Rebutan doa umum (doa untuk mukminin-mukminat), nah mayit-mayit yang di kuburan itu pada rebutan paket umum yang didoakan peziarah," imbuhnya.

 

Gus Baha juga mengungkapkan ada juga orang yang tak berebut doa saat di alam barzah karena telah dikirimi oleh sang anak. 

"Kecuali ada Syekh besar, dia tidak ikut rebutan (karena sudah dikirimi doa oleh sang anak setiap malam Jumat yakni surat Yasin)," jelas Gus Baha. 

"Mimpinya orang saleh itu satu dari 40 bagian kenabian," pungkas Gus Baha.

Keterangan Gus Baha itu dikutip dari kanal YouTube Santri Gayeng yang tayang pada 24 Mei 2022.***

Editor: Muhammadun

Tags

Terkini

Terpopuler