Kalau Menjadi Kiai Itu Tidak Usah Banyak Gaya, Gus Baha: Dulu Orang yang Berdakwah Itu Dipukuli

- 19 Oktober 2022, 09:21 WIB
Gus Baha: Dulu Orang yang Berdakwah Itu Dipukuli
Gus Baha: Dulu Orang yang Berdakwah Itu Dipukuli /Tangkapan layar YouTube/Krapyak TV/

BERITA BANTUL – Kalau menjadi kiai itu tidak usah banyak gaya. Dulu orang yang berdakwah itu dipukuli kata Gus Baha.

Gus Baha menasihatkan agar tetap biasa-biasa saja meskipun sudah menjadi kiai. Gus Baha menyiratkan bahwa berdakwah itu sulit.

Gus Baha mengisahkan bagaimana dulu Nabi Muhammad saw. berdakwah dan mendapatkan perlakuan yang tidak baik dari masyarakat.

Berdakwah memang bukan tugas yang mudah. Dulu Nabi ketika Abu Thalib dan Sayyidah Khadijah masih hidup, banyak orang yang tidak berani menyakiti Nabi.

Baca Juga: Beginilah Alasan Banyak Kiai Terjun ke Dunia Politik Menurut Gus Baha, bukan Sekadar Dorongan Duniawi

Oleh karena itu, ketika mereka berdua wafat, semuanya berubah. Hal itu sebagaimana yang pernah disampaikan oleh Gus Baha.

Gus Baha menyampaikan, “Nabi Muhammad itu, biar bagaimanapun, juga manusia biasa. Meskipun dibela Jibril, dibela Mikail, namun ketika sang paman wafat, tentu bersedih hati.”

“Makanya,” sambung Gus Baha, “perlindungan Abu Thalib itu sangat berarti. Dengan begitu, ketika Abu Thalib wafat, Nabi sangat terpukul.”

“Ditinggal wafat Abu Thalib saja Nabi sangat sedih, tiga hari setelah itu giliran Khadijah yang wafat. Bukan main sedihnya,” kata Gus Baha.

Halaman:

Editor: Joko W

Sumber: YouTube Santri Gayeng


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x