Kumpulan Doa untuk Ibu Tercinta, Cocok Dibaca Saat Peringatan Hari Ibu 22 Desember

- 21 Desember 2022, 08:15 WIB
Kumpulan Doa untuk Ibu Tercinta, Cocok Dibaca Saat Peringatan Hari Ibu 22 Desember
Kumpulan Doa untuk Ibu Tercinta, Cocok Dibaca Saat Peringatan Hari Ibu 22 Desember /Pixabay

PELITA - Kumpulan doa ini adalah doa-doa khusus yang dapat anada bacakan saat peringatan hari ibu pada tanggal 22 Desember mendatang.

Menyambut hari ibu banyak orang akan memberikan hadiah atau kado terbaik untuk sang ibu tercinta yang telah dengan suka rela merawat dan mendidik kita semua.

Namun sering terlupa, bahwa wujud bakti dan bentuk hadiah terbaik untuk orang tua khususnya ibu adalah dengan memberikan doa-doa terindah untuk mereka.

Baca Juga: Seorang Ibu Jangan Sampai Mendoakan Ini Kepada Anak, Akibatnya Bisa Berbahaya Bagi Anak 

Berikut ini adalah kumpulan doa-doa yang dapat anda bacakan untuk ibu tercinta.

اَللّهُمَّ اغْفِرْلِيْ وَلِوَالِدَيَّ وَارْحَمْهُمَاكَمَارَبَّيَانِيْ صَغِيْرَا

“Wahai Tuhanku, ampunilah aku dan Ibu Bapakku, sayangilah mereka seperti mereka menyayangiku diwaktu kecil”.

اَللهُمَّ اغْفِرْلِىْ ذُنُوْبِىْ وَلِوَالِدَىَّ وَارْحَمْهُمَا كَمَا رَبَّيَانِىْ صَغِيْرًا. وَلِجَمِيْعِ الْمُسْلِمِيْنَ وَالْمُسْلِمَاتِ وَالْمُؤْمِنِيْنَ وَالْمُؤْمِنَاتِ، َاْلاَحْيَآءِ مِنْهُمْ وَاْلاَمْوَاتِ، وَتَابِعْ بَيْنَنَا وَبَيْنَهُمْ بِالْخَيْرَاتِ، رَبِّ اغْفِرْ وَارْحَمْ وَاَنْتَ خَيْرُالرَّاحِمِيْنَ، وَلاَحَوْلَ وَلاَقُوَّةَ اِلاَّبِاللهِ الْعَلِيِّ الْعَظِيْمِ

“Ya Allah, berikanlah ampunan kepadaku atas dosa-dosaku dan dosa-dosa kedua orang tuaku, dan kasihanilah keduanya itu sebagaimana beliau berdua merawatku ketika aku masih kecil, begitu juga kepada seluruh kaum muslimin dan muslimat, semua orang yang beriman, laki-laki maupun perempuan yang masih hidup maupun yang sudah meninggal dunia, dan ikutkanlah diantara kami dan mereka dengan kebaikan. Ya Allah, berilah ampun dan belas kasihanilah karena Engkaulah Tuhan yang lebih berbelas kasih dan tiada daya dan upaya kecuali dengan pertolongan-Mu”.

Halaman:

Editor: Ahmad Lailatus Sibyan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x