Silaturahim LTM PWNU DIY: Masjid NU, Masjid Percontohan

- 1 Februari 2023, 08:11 WIB
Silaturahim LTM PWNU DIY : Masjid NU, Masjid Percontohan
Silaturahim LTM PWNU DIY : Masjid NU, Masjid Percontohan /beritabantul/

YOGYAKARTA - Silaturahim LTM PWNU DIY: Masjid NU, Masjid Percontohan.

Pengurus Wilayah Lembaga Ta'mir Masjid Nahdlatul Ulama (LTM NU) PWNU DIY telah melaksanakan kegiatan turba di LTM PCNU Kabupaten/Kota Se-DIY.

Dalam kegiatan tersebut menjadi wadah silaturahim dan konsolidasi program-program yang telah disusun oleh pengurus.

Baca Juga: Kalau Kesulitan Kontrol Hawa Nafsu, Ikuti Nasihat Gus Baha Agar Hidup Selamat Dunia Akhirat

Ketua LTM PWNU DIY, KH. Basori Alwi menjelaskan silaturahim ini merupakan langkah awal untuk menata dan mengkonsolidasikan masjid-masjid NU di wilayah DIY.

Dengan jumlah yang cukup besar tentu memiliki potensi besar untuk dikembangkan dan di kelola dengan lebih manfaat.

"Program kerja LTM sudah kami sosialisasikan ke PC LTMNU Se-DIY. Dengan jumlah masjid yang banyak, sangat memungkinkan di wilayah Kab/Kota ada masjid NU percontohan," katanya, 31 Januari 2023.

Saat ini, lanjutnya, LTM PWNU DIY sedang menyelesaikan pendataan masjid yang ada di wilayah DIY, yang selanjutnya akan di pilih setiap wilayah 5 masjid sebagai percontohan.

Baca Juga: Gus Mus Dukung Penuh Pagar Nusa Gandeng Seniman dan Artis untuk Terlibat Berkhidmah di NU

KH Basori Alwi menambahkan, terkait klasifikasi masjid diantaranya Masjid Percontohan PWNU (Masjid paripurna) SK kepengurusan yang menerbitkan PWNU.

Halaman:

Editor: Amrullah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x