Rahasia Nusantara, Membentang dari Barat ke Timur Sejauh 5000 KM dan dari Utara ke Selatan Sejauh 2000 KM

- 11 Oktober 2022, 20:18 WIB
Nusantara punya rahasia dengan jangkauan luas dan penuh kekayaan alam
Nusantara punya rahasia dengan jangkauan luas dan penuh kekayaan alam /Pexels/

Akibat naiknya air laut yang menggelombang hingga setinggi satu mil, hamparan Paparan Benua Sunda yang luas itu tenggelam ke dalam laut dan hanya dataran tinggi dan puncak-puncak vulkanis yang tersisa.

Belakangan, sisa-sisa dataran yang tidak tenggelam tersebut dikenal sebagai Kepulauan Nusantara yang terdiri dari Paparan Sunda Besar dan Paparan Sunda Kecil, yang sambung-menyambung hingga Benua Australia.

Menurut Peta yang dihasilkan Southeast Asia Research Group di London, Kepulauan Nusantara dulunya merupakan satu kesatuan dengan Benua Asia.

Tetapi, daratannya yang rendah tenggelam ke dasar laut dan hanya gunung-gunung vulkanik dan daerah dataran tinggi bergunung-gunung yang tersisa menjadi pulau-pulau.

Baca Juga: Kesalahan Para Kiai Nusantara yang Membuat Gus Baha Marah Besar

Menurut teori Prof. Arysio Nunes dos Santos—fisikawan nuklir dan ahli geologi asal Brazilia— Kepulauan Nusantara dulu merupakan bagian sisa dari Benua Atlantis yang tenggelam akibat peristiwa banjir besar yang terjadi pada akhir Zaman Es.

Peristiwa itu terekam dalam cerita-cerita purba di berbagai belahan dunia tentang terjadinya banjir besar yang melanda dunia, yang menenggelamkan seluruh dataran rendah dan menyisakan dataran tinggi dan gunung-gunung berapi sebagai pulau-pulau.

Dalam peta geografi modern, Nusantara terletak di persimpangan jalan antara Samudera Hindia dan Samudera Pasifi k, yang dalam jalur perdagangan tradisional menghubungkan Teluk Benggala dan Laut Cina.

Kepulauan Nusantara membentang dari barat ke timur sejauh 5.000 km, dan dari utara ke selatan sejauh 2.000 km, yang karena luasnya wilayah sampai terbagi dalam tiga wilayah waktu.

Wilayah yang luas itu dihuni oleh lebih dari 300 suku dengan subsuku-subsuku, dengan berbagai varian dan derivat bahasanya.

Halaman:

Editor: Muhammadun


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah