Hanya Sedikit Orang yang Sadar bahwa Hal Ini Termasuk Cobaan Kata Gus Baha, Pahami dan Renungi

- 2 Juli 2022, 17:30 WIB
Gus Baha jelaskan cobaan yang banyak tidak disadari
Gus Baha jelaskan cobaan yang banyak tidak disadari /Tangkapan layar YouTube/Krapyak TV/

 

BERITA BANTUL – Hanya sedikit orang yang sadar bahwa hal yang demikian ini termasuk cobaan menurut Gus Baha.

Jika kita sadar bahwa ini merupakan cobaan, hendaklah kita segera memahami dan merenunginya agar kita bisa meningkatkan amal saleh.

Cobaan dari Allah itu memang terkadang datang tanpa kita sadari. Akan tetapi, jika kita sadar, cobaan itu ada berbagai macam jenis dan bentuknya.

Kita harus senantiasa mawas diri dan merenungi berbagai hal yang tidak lain adalah kuasa dari Allah.

Baca Juga: Saat Istrimu Marah Besar, Ini Berkah yang Kamu Dapatkan Kata Gus Baha

Cobaan itu biasanya disadari oleh orang-orang bahwa itu berupa hal-hal yang sulit dan membuat sedih. Seperti musibah, bencana alam, rasa sakit, dan kesialan.

Hal itu biasanya dirasakan dan dianggap sebagai cobaan. Hanya saja, sejatinya cobaan tidak sekadar yang bisa membuat kesedihan dan kesulitan.

Ada cobaan yang bahkan banyak orang tidak menyadarinya. Itu semua hanya disadari oleh orang-orang yang mau berpikir dan senantiasa meningkatkan ketakwaan kepada Allah.

Lantas, cobaan seperti apa yang demikian itu? Itulah yang pernah disinggung oleh Gus Baha.

Baca Juga: Agar Tidak Ada Goresan Luka di Hatimu, Hindari Sifat Ini Kata Habib Syech

Dikutip dari buku berjudul Dawuh Cinta Gus Baha (2022) disebutkan salah satu nukilan ceramah Gus Baha mengenai cobaan yang tidak banyak orang sadari.

“Cobaan itu mengosongkan waktu dari amal saleh yang bermanfaat bagi seseorang, baik di dunia maupun akhirat. Dan sedikit yang sadar bahwa itu cobaan,” kata Gus Baha.

Benarlah apa yang Gus Baha sampaikan tersebut. Cobaan itu tidak melulu berupa hal-hal yang membuat sedih dan sulit.

Bahkan mengosongkan waktu untuk diam saja, padahal itu adalah kesempatan untuk bisa beramal saleh meskipun ringan, juga termasuk cobaan. Jarang yang menyadari akan hal ini.

Baca Juga: Nabi Muhammad Itu Juga Bergurau tetapi Tidak Pernah Bohong Kata Gus Baha

Oleh karena itu, jika kita ada waktu senggang, hendaklah kita tidak mengisinya dengan menganggur atau santai-santai saja tanpa ada manfaat.

Kita bisa beramal saleh meskipun yang ringan-ringan saja, seperti membasahi lisan dengan zikir, bershalawat kepada Rasulullah saw., dan lain sebagainya.

Bisa juga kita isi dengan yang lain seperti bersilaturahmi, membaca Al-Qur'an, membaca buku, membantu orang tua, menolong teman, dan lain sebagainya.***

Editor: Joko W


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah