Timnas Indonesia U 19 Gagal Masuk Semifinal Piala Aff Karena Kalah Head to Head Walaupun Pesta Goal

- 14 Juli 2022, 23:00 WIB
pertandingan timnas Indonesia vs Myanmar dengan skor 5-1 di Piala AFF U-19 2022.
pertandingan timnas Indonesia vs Myanmar dengan skor 5-1 di Piala AFF U-19 2022. /Twitter/@PSSI

 

BERITA BANTUL – Timnas Indonesia gagal masuk semifinal  Piala Aff walaupun pesta goal ke gawang Myamar,pada laga pamungkas Grup A di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Minggu malam.

Indonesia tak dapat ke empat besar lantaran pada pertandingan terakhir lain Grup A yakni Vietnam versus Thailand berakhir imbang 1-1.

Dikutip dari ANTARA, Indonesia kalah "head to head" dari dua tim tersebut. Dengan demikian, dua tim terbaik Grup A yang menyegel tempat di semifinal adalah Vietnam sebagai juara grup dan Thailand di peringkat kedua.

Baca Juga: Bayern Munchen Siapkan Pengganti Robert Lewandowski yang Ingin Segera Pergi

Bagi Indonesia, terakhir kali "Garuda Nusantara" gagal lolos dari fase grup Piala AFF U-19 terjadi pada 2016.

Dari laga kontra Myanmar, gol-gol Indonesia dibuat oleh Muhammad Ferarri (dua gol), Arkhan Fikri, Rabbani Siddiq dan Ronaldo Kwateh.

Myanmar memperkecil kedudukan via La Min Htwe. Dalam pertandingan tersebut, anak-anak asuh pelatih Shin Tae-yong sejatinya menekan lawan dari menit awal demi mencuri gol yang dapat meloloskan mereka ke semifinal.

Akan tetapi, berawal dari sebuah tendangan sudut pada menit ketujuh, Myanmar yang mencuri gol yang dibuat sang kapten La Min Htwe.

Indonesia yang terkejut dengan gol tersebut kemudian meningkatkan kualitas gebrakannya ke pertahanan lawan.

Halaman:

Editor: Ahmad Amnan

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x