Teks Khutbah Jumat Singkat dan Terbaru, Tema: Hati yang Bersih Menyelamatkan Diri Sendiri dan Orang Lain

- 9 Januari 2023, 16:24 WIB
 Teks Khutbah Jumat Singkat, Terbaru, dan Menyentuh, tentang Ciri-Ciri Hati yang Bersih
Teks Khutbah Jumat Singkat, Terbaru, dan Menyentuh, tentang Ciri-Ciri Hati yang Bersih /Pixabay/kiriill_sobolev/

“Sesungguhnya Allah memperhatikan hati para hamba-Nya. Allah mendapati hati Muhammad shallallahu ‘alaihi wa sallam adalah hati yang paling baik, sehingga Allah memilihnya untuk diri-Nya dan mengutusnya sebagai pembawa risalah-Nya. Kemudian Allah melihat hati para hamba-Nya setelah hati Muhammad. Allah mendapati hati para sahabat beliau adalah hati yang paling baik. Oleh karena itu, Allah menjadikan mereka sebagai para pendukung Nabi-Nya yang berperang demi membela agama-Nya. Apa yang dipandang baik oleh kaum muslimin (para sahabat), pasti baik di sisi Allah. Apa yang dipandang buruk oleh mereka, pasti buruk di sisi Allah.” [HR. Ahmad].

Yang pertama Allah nilai adalah hati seseorang. Karena bersihnya hati menunjukkan baiknya apa yang dilakukan amalan zahir. Allah Ta’ala berfirman,

يَوْمَ لا يَنفَعُ مَالٌ وَلا بَنُونَ إِلا مَنْ أَتَى اللَّهَ بِقَلْبٍ سَلِيمٍ

“(yaitu) di hari harta dan anak-anak laki-laki tidak berguna, kecuali orang-orang yang menghadap Allah dengan hati yang bersih.” [Quran Asy-Syu’ara: 88-89].

Hati yang bersih adalah hati yang tawadhu’. Hati yang selamat dari riya’, sombong, dan hasad. Dadanya paling lapang. Sangat dekat kepada Allah dan jauh dari maksiat kepada Allah.

Hati yang bersih melahirkan keselamatan, baik untuk dirinya dan juga untuk orang lain.

Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda,

وَالْمُسْلِمُ مَنْ سَلِمَ النَّاسُ مِنْ لِسَانِهِ وَيَدِهِ

“Dan muslim, adalah orang yang orang lain merasa selamat dari gangguan lisan dan tangannya.” [HR. Ibnu Hibban].

بَارَكَ اللهُ لِي وَلَكُمْ فيِ القُرْآنِ العَظِيْمِ، وَنَفَعَنيِ وَإِيَّاكُمْ بِمَا فِيْهِ مِنَ اْلآياَتِ وَالذِّكْرِ الحَكِيْمِ وَتَقَبَّلْ مِنيِّ وَمِنْكُمْ تِلاَوَتَهُ َإِنَّهُ هُوَ السَّمِيْعُ العَلِيْمُ.
أَقُوْلُ قَوْليِ هذَا أَسْتَغْفِرُ اللهَ ليِ وَلَكُمْ وَلِسَائِرِ الْمُسْلِمِيْنَ وَالمُسْلِمَاتِ وَالمُؤْمِنِيْنَ وَالمُؤْمِنَاتِ فَاسْتَغْفِرُوْهُ إِنَّهُ هُوَ الغَفُوْرُ الرَّحِيْمُ.

Halaman:

Editor: Muhammadun


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah