Institut Ilmu Al Qur'an An Nur Yogyakarta Gelar Wisuda Sarjana ke 14 dan Harlah ke 20

- 10 September 2022, 18:25 WIB
Institut Ilmu Al Qur'an An Nur Yogyakarta Gelar Wisuda Sarjana ke 14 da Harlah ke 20
Institut Ilmu Al Qur'an An Nur Yogyakarta Gelar Wisuda Sarjana ke 14 da Harlah ke 20 /Berita Bantul

BERITA BANTUL - Institut Ilmu Al Qur’an (IIQ) An Nur Yogyakarta melaksanakan prosesi Wisuda Sarjana yang ke-14, sekaligus Harlah ke-20 pada hari Sabtu, 10 September 2022.

Kegiatan tersebut berlangsung secara luring di kampus IIQ An Nur, Komplek PP An Nur, Jl. Ngrukem, Area Sawah, Pendowoharjo, Kec. Bantul, Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta.

Acara tersebut dihadiri oleh para pejabat dan pimpinan, baik dari dzurriyah Pondok Pesantren An Nur, Pemerintah Daerah, Kepolisian, Kementerian Agama, Kopertais, dan para pimpinan dari berbagai kampus di Bantul dan sekitarnya.

Baca Juga: Ada Dosa Besar yang Tidak Banyak Orang Mengetahuinya, Begini Penjelasan Gus Baha

Prosesi wisuda kali ini, Rektor IIQ An Nur Yogyakarta, Dr. Ahmad Sihabul Millah, M.A., mewisuda sebanyak 125 wisudawan yang terdiri 47 putra dan 78 putri dari tiga fakultas, yakni 75 wisudawan dari  Fakultas Tarbiyah, 26 wisudawan dari Fakultas Ushuluddin, dan 24 wisudawan dari Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam.

Dari jumlah tersebut terdapat 49 wisudawan dengan predikat cumlaude dan 20 wisudawan dengan gelar hafiz/hafizah 30 juz.

Wisudawan terbaik atas nama Nafis Fathin Nafi’ah dengan IPK 3.84 dan wisudawan tercepat atas nama Siti Nurlaela dengan masa studi 3 tahun 6 bulan 11 hari.

Dalam sambutannya, Rektor IIQ An Nur menyampaikan beberapa capaian kampus dalam kurun waktu 2 tahun terakhir, baik dari pendidikan, penelitian, pengabdian, prestasi dosen dan mahasiswa di tingkat nasional dan internasional, dan kerjasama dengan berbagai instansi dan industri.

Di samping itu, rektor juga berpesan kepada seluruh wisudawan untuk menjadi duta di masyarakat dalam pengembangan Islam Wasathiyah, baik wasathiyah dalam akidah, syariah, dan mu’amalah.

Halaman:

Editor: Ahmad Lailatus Sibyan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x