Lagi, Setelah Squid Game, Sinetron SCTV Diduga Plagiat Harry Potter 20th Anniversary, Begini Komentar Netizen

- 2 Maret 2022, 09:12 WIB
Sinetron SCTV Diduga Plagiat Harry Potter 20th Anniversary
Sinetron SCTV Diduga Plagiat Harry Potter 20th Anniversary /tangkapan layar @eggclubeu/

BERITA BANTUL – Netizen di Twitter kembali dikejutkan oleh SCTV. Salah satu tayangan sinetronnya diduga plagiat.

Salah satu akun @eggclubeu membagikan cover sebuah sinetron berjudul “Dari Jendela SMP, Siapa Paling Menyihir Hatimu” yang temanya diduga persisi denga cover Harry Potter Reunion (Harry Potter 20th Anniversary: Return to Hogwarts 2022, red.)

Baca Juga: Cucu Sultan yang Viral Makan di Angkringan Ternyata Seorang Pebalap Motorsport yang Banyak Prestasi

Seperti dikutip beritabantul.com pada Selasa, 2 Maret 2022, akun tersebut memention pihak SCTV dan meminta maaf, apakah penggunaan tema mirip tersebut sudah mendapat izin dari pihak yang bersangkutan?

Menurutnya, hal itu termasuk plagiat, karena sama persis dengan tema Harry Potter yang tayang 1 Januari 2022 lalu. Ia juga menyarankan agar temanya diganti.

“Halo min @SCTV sebelumnya mohon maaf, tema sinetron ini apakah sudah izin dengan pihak yang bersangkutan? karena jika tidak, ini termasuk plagiat. temanya persis banget kayak tema Harry Potter Reunion pas tanggal 1 Januari lalu. tolong, temanya lebih baik diganti ya min,” katanya.

Ia melanjutkan tweetnya dengan mengataan masih banyak ide yang lebih fresh.

“Lagi pula masih ada ide yang lebih "fresh" lainnya untuk cover sinetron tersebut. tolong lihat tweet saya ini min @SCTV semoga secepatnya diganti tema cover sinetron "Dari Jendela SMP" S2,” ujarnya.

Baca Juga: Pernah Terpuruk di Masa Lalu, Cinta Laura:  Memaafkan Adalah Hadiah Untuk Diri Kita Sendiri Agar Bisa Bangkit

Ia juga meminta agar tim kreatif stasiun televisi belajar dari keselahan sebelumnya, yang juga pernah melakukan plagiat film series “Squid Game”.

Halaman:

Editor: Muhammadun

Sumber: Twitter


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah