Keindahan Surah Al-Ghasyiyah Ayat 12, Begini Penafsiran Al-Hallaj

19 Mei 2022, 22:07 WIB
Al-Qur'an yang mulia /pixabay/mataqdarululum

BERITA BANTUL – Surah Al-Ghasyiyah termaktub dalam juz 30 Al-Qur’an. Arti dari kata Al-Ghasyiyah adalah pembalasan.

Surah yang terdiri atas 26 ayat ini terkategorikan dalam surah-surah makkiyah.

Ayah ini memang cukup pendek meski tidak sependek surah-surah terakhir dalam juz 30.

Baca Juga: Keindahan Surah Al-Ghasyiyah Ayat 8, Begini Penafsiran Al-Hallaj

Salah satu yang menjadi sorotan dari surah ini adalah ayat ke-12. Hal ini mengundang Al-Hallaj untuk menafsirinya dengan perspektifnya.

Lafal dari ayat 12 surah Al-Ghasyiyah ialah sebagai berikut:

فِيْهَا عَيْنٌ جَارِيَةٌ ۘ

Di sana ada mata air yang mengalir.

Baca Juga: Amalan Ijazah dari Habib Umar bin Hafidz agar Anak Semangat Belajar, Ini Tata Caranya 

Dikutip dari buku Tafsir Al-Hallaj (Alifbook, 2020), berikut ini tafsirannya.

Sorotan Al-Hallaj pada ayat ini adalah pada kata “’ain” yang berarti mata air atau mata saja. ‘Ain itu, atau mata air itu, mengalir.

‘Ain yang mengalir, menurut Al-Hallaj, itu mengalirnya ahwal pada diri seseorang. Ia mengalir dari satu ‘ain ke ‘ain yang lain hingga ia benar-benar meraih ‘ain al-‘ain (mata airnya mata air).

Baca Juga: Doa setelah Belajar, Ijazah dari KH. Ali Maksum Krapyak Yogyakarta

Imam Al-Qusyairi mengatakan bahwa yang dimaksud dengan ‘ain adalah ‘uyun, karena kata ‘ain adalah nama bagi suatu benda, sedangkan ‘uyun banyak macamnya dan berbeda-beda.

Menurutnya lagi, air yang bermacam-macam dan mengalir itu akan dimiliki oleh orang-orang yang di dunia ini sering mengalirkan air mata. Kelak di akhirat, mata mereka akan memandang-Nya saat telah terjadi perjumpaan.

Sementara itu, Ibn ‘Arabi berpendapat bahwa di dalam surga itu ada mata air, yakni sumber mata air ilmu makrifat, rasa, kasyaf, kerinduan, dan tauhid.

Demikianlah sedikit penafsiran surah Al-Ghasyiyah atau 12.***

Editor: Joko W

Tags

Terkini

Terpopuler