Hidupmu Menjadi Tenang kalau Menghindari Perkara yang Satu Ini Kata Gus Baha

12 Juli 2022, 17:00 WIB
Gus Baha /Tangkap Layar YouTube/Najwa Shihab/

BERITA BANTUL - Hidupmu menjadi tenang kalau menghindari perkara yang satu ini kata Gus Baha.

Perkara yang satu ini memang harus dihindari karena akan mengancam keselamatan kita di akhirat bahkan di dunia ini juga.

Oleh karena itu, kalau kita mau hidup tentang, maka tidak usah susah-susah dan cukup menghindari perkara yang satu ini.

Dikutip dari buku berjudul Dawuh Cinta Gus Baha (2020), disebutkan kutipan dari ceramah yang pernah disampaikan oleh Gus Baha.

Baca Juga: Inilah Sejarah Ringkas Pernikahan Rasulullah Muhammad yang Penuh Keberkahan

Gus Baha menyampaikan, “Sejatinya masih banyak yang susah dari kita. Namun tak ada yang perlu kita sesali. Terkadang orang yang jauh lebih susah, merekalah yang lebih tabah dari kita.”

Hidup memang tidak jarang menemui hal-hal yang susah. Akan tetapi, kita perlu sadar bahwa masih banyak yang lebih susah dari kita namun mereka tampak senang-senang saja, mereka bisa tenang.

Mereka pun tidak punya rahasia untuk bahagia. Mereka sekadar menjalani kehidupan ini.

Gus Baha dalam banyak kesempatan pun menganjurkan agar kita ini hidup dengan ceria saja biar tenang. Hanya saja, ada hal yang perlu kita hindari agar kita bisa hidup dengan tenang dan mati pun kelak dengan tenang.

Baca Juga: Malaikat Itu Lebih Suka Mengurus Orang-Orang Kampung di Surga Kata Gus Baha, Ini Sebabnya

“Hidup tidak perlu dibuat susah, yang penting tidak berbuat maksiat,” kata Gus Baha.

Dengan demikian, menurut Gus Baha, yang perlu dihindari agar bisa hidup dan mati dengan tenang adalah berbuat maksiat.

“Hidup itu biasa saja, dibuat selalu senang. Yang penting adalah tidak berbuat maksiat,” tegas Gus Baha lagi.

Menghindari maksiat itu sangat penting. Kita tidak usah mengamalkan tirakat yang aneh-aneh dan justru memberatkan. Kita cukup menjalani hidup ini dengan senang dan ceria. Begitu nasihat Gus Baha.

Baca Juga: Dibutuhkan Kebodohan dalam Beragama, Beginilah Maksudnya Kata Gus Baha

“Yang dilarang Islam itu maksiat,” kata Gus Baha. “Makanya, saya punya guru yang tidak suka melihat santrinya bertirakat puasa. Yang terpenting itu tidak maksiat. Tidak maksiat itu tirakat terberat.”

Demikianlah nasihat Gus Baha agar kita menghindari satu perkara, yakni berbuat maksiat. Kita bisa hidup dengan tenang tanpa harus bermaksiat.***

 

Editor: Joko W

Tags

Terkini

Terpopuler