Habib Umar bin Hafidz Buka Rahasia Para Waliyullah yang Diangkat Tinggi Derajatnya

- 22 Agustus 2023, 22:34 WIB
Habib Umar bin Hafidz Buka Rahasia Para Waliyullah yang Diangkat Tinggi Derajatnya
Habib Umar bin Hafidz Buka Rahasia Para Waliyullah yang Diangkat Tinggi Derajatnya /facebook/HabibOmarCom/

HIKMAH - Habib Umar bin Hafidz Buka Rahasia Para Waliyullah yang Diangkat Tinggi Derajatnya.

Habib Umar bin Hafidz memberikan nasehat penting terkait derajat para waliyullah yang agung dan istimewa. 

Derajat yang tinggi didapatkan dari anugerah Allah SWT. 

Baca Juga: Habib Umar bin Hafidz Beri Cara Khusus Agar Shalat Khusyuk, Dimulai dari Melatih Hati Agar Tidak Kemana-mana

Bagaimana cara yang dilakukan para waliyullah sehingga meraih derajat tinggi secara hakiki?

Habib Umar bin Hafidz memberi penjelasan rahasia waliyullah itu terkait dengan hatinya. 

Dijelaskan, ada manusia yang mana amalannya seperti gunung di dunia, akan tetapi di akhirat umpama debu yang berterbangan. Semua itu karena hatinya.

Bagi Habib Umar bin Hafidz, kedengkian sesama muslim itu adalah penyakit, maka jadilah kamu seorang da'i, yakni yang mengajak, dan bukannya seorang qadi, yakni yang menghukum.

Semua para wali Allah (waliyullah) itu, diangkat derajatnya oleh Allah karena hatinya yang bersih, tidak sombong, tidak dengki, dan selalu rendah diri.

Baca Juga: Mimpi Bertemu Habib Umar bin Hafidz, Seminggu Kemudian Meninggal Dunia, Ternyata Ini yang Terjadi

Sebagai tanda jika Allah ingin menutupi semua kejahatanmu, maka Allah akan jadikan dirimu senang menutupi aib orang lain.

Dan ketika Allah ingin membuka aibmu, maka Allah jadikan pula dirimu suka mencari-cari aib atau kekurangan orang lain.

Penjelasan Habib Umar bin Hafidz tersebut disampaikan Habib Quraisy Baharun di facebook pribadinya yang diunggah pada 14 September 2022.

"Semoga kita semua termasuk dalam golongan orang yang rendah diri, dan, tidak suka mencari cari aib atau kekurangan orang lain," kata Habib Quraisy Baharun.

Selain itu, Habib Quraisy Baharun juga menjelaskan tentang berniath yang baik untuk mencapai hasil yang baik.

Baca Juga: Ummu Salim Istri Habib Umar bin Hafidz Tiap Detiknya Dilalui dengan Dzikir dan Dakwah

Penjelasan ini bersumber dari Salim bin Abdillah bin Umar yang menulis surat kepada Umar bin Abdil Aziz, Khalifah umat Islam saat itu. 

كتب سالم بن عبدالله بن عمر لعمر بن عبدالعزيز رحمهم الله: 

"فإن نويت الحقّ وأردته أعانك الله عليه، وأتاح لك عمالاً، وأتاك بهم من حيث لاتحتسب، فإن عون الله على قدر النيّة، فمن تمت نيته في الخير تم عون الله له، ومن قصرت نيته قصر من العون بقدر ما قصر منه. والسلام"

Salim bin Abdillah bin Umar menulis surat kepada Umar bin Abdil Aziz:

“Apabila kamu berniat kebenaran dan menginginkannya maka Allah akan membantumu kepadanya dan memberimu orang-orang yang akan membantumu kepadanya. Karena bantuan Allah itu sesuai niatmu.

Siapa yang berniat kepada kebaikan maka Allah akan membantunya. Dan siapa yang kurang niatnya kepada kebaikan maka berkurang juga bantuan Allah sesuai kekurangan niatnya.” 

Baca Juga: Mendapat Fitnah dan Caci Maki, Sikap Habib Umar bin Hafidz dan Habib Ali Al Jufri Sangat Mengagumkan

Habib Quraisy Baharun kemudian menjelaskan bahwa menjaga niat adalah perkara yang tak mudah, namun pengaruhnya amat besar dalam kehidupan.

"Seseorang akan berbuat sesuai dengan niatnya. Siapa yang niatnya lurus maka akan menimbulkan perbuatan yang baik," kata Habib Quraisy Baharun.

"Sebaliknya perbuatan-perbuatan yang buruk adalah akibat niat-niat yang buruk," pungkasnya.

Habib Quraisy Baharun adalah salah satu murid Habib Umar bin Hafidz Tarim Yaman.***

Editor: Muhammadun


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x