Tujuh Manfaat Yang Didapatkan Dari Penerapa Pola Hidup Sehat Dalam Kehidupan Sehari-Hari.

13 November 2022, 18:10 WIB
Ilustrasi Hidup Sehat (Foto: Google. Suara.com /

Pola hidup sehat yaitu pola hidup dengan memperhatikan semua aspek kesehatan pada tubuh.

Dengan selalu menerapkan pola hidup sehat, memungkinkan tubuh akan terhindar dari berbagai penyakit.

Pola hidup sehat seseorang dapat dinilai dari makanan dan minuman yang dikonsumsi, asupan nutrisi, serta kebiasaan olahraga yang dilakukan.

Kesehatan dapat diartikan sebagai suatu kondisi dimana tubuh terbebas dari berbagai gangguang penyakit, seperti sakit secara fisik maupun mental.

Kesehatan memiliki harga yang sangat mahal, oleh karena itu tidak sedikit orang rela menghabiskan uangya untuk berobat agar tetap bisa sehat.

Akan tetapi tidak sedikit juga orang ingin badanya selalu sehat, tetapi dia sendiri tidak memperhatikan kesehatan tubuhnya.

Dengan mengonsumsi makananan secara sembarangan dan tidak melakukan olahraga, dalam artian tidak menerapkan pola hidup sehat dalam dirinya. Sehingga menyebabkan tubuhnya mudah terserang penyakit

Agar tubuh bisa tetap sehat, perlunya kita melakukan beberapa upaya agar dapat menghasilkan pola hidup sehat sehingga terhindar dari berbagai penyakit yang dapat membuat tubuh menyadi sakit.

Salah satu pola hidup sehat yang dilakukan adalah dengan berolahraga. Dimana olahraga merupakan suatu kegiatan yang melibatkan fisik yang dilakukan secara teratur.

Apabila olahraga dilakukan secara rutin, maka akan meningkatkan kemampuan otak, menjaga berat badan, mencegah penyakit, memperkuat tulang otot, serta meningkatkan kemampuan dan daya tahan tubuh.

Dalam melakukan olahraga tidak perlu berat-berat, cukup dengan melakukan olahraga ringan 10-20 menit setiap hari secara rutin untuk memenuhi pola hidup sehat.

Selain dengan olahraga yang teratur, perlu juga kita imbangi dengan mengonsumsi makanan yang sehat dan bergizi secara teratur.

Dan penerapan pola hidup yang tidak boleh diabaikan yaitu selalu istirahat yang cukup serta memperhatikan kebersihan, dimulai dari kebersihan diri sendiri serta kebersihan lingkugan sekitar. Dengan tujuan agar kita menjadi nyaman dan mencegah penyakit untuk datang.

Dikutip dari Bola.com, berikut ada 7 manfaat yang didapatkan dari hasil menerapkan pola hidup sehat dalam kehidupan sehari-hari:

Pertama. Menjaga sistem imun tubuh.

Dengan melakukan pola hidup sehat secara teratur dan juga konsisten, dapat membantu melindungi tubuh agar terhindar dari berbagai serangan penyakit seperti penyakit jantung, stroke, tekanan darah tinggi, dan penyakit-penyakit lainya.

Kedua. Stamina dan energi meningkat.

Dengan menerapkan pola hidup sehat, seperti memperhatikan makanan yang akan dikonsumsi. Makanan yang dimaksud yaitu makanan yang sehat dan bernutrisi sehingga dapat menyebabkan meningkatnya kekuatan otot dan daya tahan tubuh.

Ketiga. Memperpanjang Usia.

Selain menjaga sistem imun tubuh dan stamina dan energi meningkat, menerapa pola hidup sehat dapat memperpanjang angka harapan hidup.

Menurut studi yang dilakukan American Council, apabila dengan rutin dan teratur kita menerapkan pola hidup sehat dapat memperpanjang kesempatan untuk hidup lebih lama.

Hal tersebut dapat diimbangi dengan kebiasaan mengonsumsi makanan yang sehat, olahraga yang teratur, serta istirahat yang cukup.

Keempat. Menjaga berat tubuh agar tetap ideal.

Dengan penerapkan pola hidup sehat, dapat membuat berat badan agar tetap ideal, karena dalam pola hidup sehat, makanan yang dikonsumsi itu dijaga serta melakukan olahraga dengan teratur.

Kelima. Baik untuk kesehatan Mental.

Selain baik untuk kesehatan fisik, ternyata penerapan pola hidup sehat memiliki manfaat untuk kesehatan mental.

Penerapan pola hidup sehat dapat memperbaiki suasana hati seseorang sehingga dapat terhindar dari depresi.

Dengan melakukan olahraga akan membuat mood baik akan meningkat, karena ketika kita berolahraga tubuh kita akan menghasilkan hormon endorfin yang memicu perasaan senang dan bahagia.

Keenam. Mempercantik Kulit.

Dengan melakukan olahraga secara rutin dan dipadukan dengan mengonsumsi makanan yang bernutrisi dapat membuat kulit menjadi sehat sehingga kulit akan terlihat glowing secaa alami.

Ketujuh. Meningkatka  kepercayaan diri.

Dengan menerapkan pola hidup sehat secara rutin makan kita akan mendapatkan manfaat seperti sistem imun akan terjaga, stamina energi meningkat, menjaga berat badan agar tetap ideal, kulit tubuh akan terlihat sehat serta manfaat-manfaat lainya. Hal-hal tersebut akan menyebakan meningkatnya kepercayaan diri pada kita.***

Penulis: Nurul Faeda, Mahasiswa Program Studi Komunikasi dan Penyiaran Islam, Sekolah Tinggi Agama Islam Sunan Pandanaran Yogyakarta.

Editor: Ahmad Amnan

Sumber: Bola.com

Tags

Terkini

Terpopuler