Kisah KSAD Dudung Menangis, Ternyata Ada Penjual Gorengan Lulus Jadi Prajurit TNI

- 13 April 2022, 21:28 WIB
Kisah KSAD Dudung Menangis
Kisah KSAD Dudung Menangis /witter/@tni_ad/

BERITA BANTUL - Seorang jenderal juga manusia. Itulah yang dialami sosok Jenderal Dudung Abdurachman, Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD).

Jenderal menangis bukan karena beratnya tugas militer, melainkan karena kisah perjuangan prajurit TNI yang luar biasa. 

Air mata Jenderal Dudung tumpah, tak tertahankan.

Baca Juga: Ini Kronologi Kecelakaan Mobil Rombongan KSAD Dudung di Merauke, 1 Anggota TNI Meninggal

Kisah air mata itu terjadi saat  Jenderal Dudung Abdurachman menghadiri wisuda mahasiswa Politeknik Angakatan Darat (Poltekad) Kodiklatad, Malang, Jawa Timur.

Dudung menangis saat mendengarkan kisah hidup Sertu Lugas yang pernah menjadi pedagang gorengan.

Sertu Lugas menceritakan bahwa dia berasal dari keluarga sederhana namun tak pernah putus asa meraih cita-cita.

Sertu Lugas bercerita bahwa ayahnya telah meninggal dunia pada saat dirinya masih duduk di kelas 1 SMK.

Untuk melanjutkan sekolah dan menafkahi keluarganya, Sertu Lugas memutuskan untuk berjualan gorengan di pinggir jalan.

Baca Juga: Mendengar Rahasia KSAD Dudung Keturunan Sunan Gunung Jati, Dedy Corbuzier Cuma Bisa Bilang 'Haaah..'

Halaman:

Editor: Muhammadun


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x