Warganet Bocorkan Watak Asli Cak Nun Usai Geger Video Sebut Jokowi Sebagai Firaun

- 19 Januari 2023, 17:11 WIB
Warganet Bocorkan Watak Asli Cak Nun Usai Geger Video Sebut Jokowi Sebagai Firaun
Warganet Bocorkan Watak Asli Cak Nun Usai Geger Video Sebut Jokowi Sebagai Firaun /facebook/adib/

TOKOH - Warganet Bocorkan Watak Asli Cak Nun Usai Geger Video Sebut Jokowi Sebagai Firaun.

Emha Ainun Najib atau Cak Nun menjadi viral di media sosial lantaran potongan videonya menyebut Presiden Joko Widodo (Jokowi) sebagai Firaun.

Bukan hanya Presiden Jokowi yang disebut Cak Nun, tapi juga Luhut Binsar Pandjaitan disebut sebagai Haman. 

Baca Juga: Geger Jokowi Disamakan Firaun, Kiai Kotagede Pernah Menyebut Cak Nun Begini

Kemudian pengusaha Anthony Salim disebut Cak Nun sebagai Qarun.

Karena pernyataan itu, warganet geger dengan pro dan kontranya. Banyak yang mengkritik balik Cak Nun, tidak sedikit juga yang mendukung Cak Nun. 

Salah satu yang memberikan komentar pedas kepada Cak Nun dilontarkan netizen dengan akun facebook Hendra Hendarin. 

"Cak Nun pandai dan cerdas, namun ia menikmati menjadi raja," tulisnya, 17 Januari 2023.

Dijelaskan, Cak Nun mendirikan wilayah sosial sendiri, dan ia menjadi raja di wilayah itu.

"Ia tak pernah begitu nyaman keluar dari wilayah yang tak mengakui wilayahnya, karena di luar ia berpotensi untuk tidak dianggap raja," tegasnya.

Baca Juga: Ramai Jokowi Disebut Firaun, Cak Nun Diharapkan Lebih Sering Menulis Seperti Masa Mudanya

Menurutnya, Cak Nun tak butuh popularitas yang berproses dari mekanisme kompetisi.

"Ia meyakinkan bahwa wilayah psikososial-nya aman dari ancaman terhadap wilayah otorita kenyamanan ego-nya," lanjutnya.

Cak Nun, katanya, secara manusiawi, suka menjadi kepala. Ia secara konsisten menyiram kepalanya, sehingga lama-lama kepalanya tumbuh membesar.

"Hina, katanya, jika ia bertemu dengan Presiden. Kita mengerti, karena ia sudah terlalu terbiasa merajakan diri -dikelilingi orang-orang yang terhibur oleh ia yang sedang menghibur diri sendiri," katanya.

"Hanya raja yang bisa menjadi raja, karena raja dilahirkan, bukan dibentuk," pungkasnya.

Sementara itu, cocok Cak Nun memang selalu hadir dengan uniknya. Gus Mus pernah menyebut Cak Nun sebagai sosok yang penuh keistimewaan. Simak pernyataan Gus Mus yang disusun dalam bait puisi ini.

Baca Juga: 20 Kata-Kata Cak Nun yang Kritis, Termasuk Cara Menjadi Pemimpin yang Baik

Cak Nun itu

"Santri tanpa sarung,

Haji tanpa peci,

Kiai tanpa sorban,

Dai tanpa mimbar,

Mursyid tanpa tarekat,

Sarjana tanpa wisuda,

Guru tanpa sekolahan,

Aktivis tanpa LSM,

Pendemo tanpa spanduk,

Politisi tanpa partai,

Wakil rakyat tanpa dewan,

Pemberontak tanpa senjata,

Ksatria tanpa kuda,

Saudara tanpa hubungan darah....."

Baca Juga: Kalau Salah Segera Istighfar atau Minta Ampunan, Dosa Diampuni Setelah Baca Ini Kata Gus Baha

Di lain pihak, Cak Nun pernah memuji Gus Dur dengan satu bait syair yang indah berikut.

يَاعَبْدَ الرَّحْمَنْ يَا آيَاتَ الزَّمَانْ

إِلَى جِوَارِ الرَّحْمَنْ رَجَعْتَ بِالآمَانْ

يَا عَبْدَ الرَّحْمَنْ يَا رَايَةَ السَّلاَمْ

أَدْخَلَكَ الرَّحْمَنْ جَنَّةَ دَارِ السَّلاَمْ

Wahai Abdurrohman, wahai tanda-tanda zaman

Kepada Allah Sang Pengasih, engkau kembali dengan tenang

Wahai Abdurrohman, wahai panji keselamatan

Allah memasukkan engkau ke surga, rumah keselamatan.***

 

Editor: Ahmad Syaefudin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x