Ceramah Oki Setiana Dewi Panen Kritik, Ustadz Jamil Jogja: Berikan Kasih Sayang pada Istri, bukan Kekerasan

- 3 Februari 2022, 20:27 WIB
Oki Setiana Dewi
Oki Setiana Dewi /Kolase Foto YouTube/Oki Setiana Dewi/ YouTube/ Jamil Uja/

BERITA BANTUL – Ustazah Oki Setiana Dewi panen kritikan dan hujatan. Tidak hanya dari netizen +62 yang ramai di media sosial, tapi juga datang dari Komnas Perempuan yang mengecam ceramah yang dinilai melegalkan Kekerasan Dalam Rumah Tangga (KDRT).

Video ceramahnya sudah beredar viral di mana-mana. Isi ceramahnya juga sudah banyak dibahas. Ada yang pro, tapi lebih banyak yang kontra.

Tokoh publik kalau bicara, pasti menuai banyak pendapat.

Terkait hal ini, Ustadz Jamiludin Jogja menjelaskan bahwa Islam mengajarkan kasih sayang kepada siapa, apalagi dalam hal relasi suami istri.

Baca Juga: Viral Ceramah Oki Setiana Dewi, Kiai Jamal Pati: Memukul Istri tidak Boleh!

"Islam sangat menjunjung tinggi nilai kasih sayang. Nabi Muhammad sendiri sudah memberi teladan yang luar biasa. Makanya, berikan kasih sayang kepada pasangan, jangan beri kekerasan," tegas Ustadz Jamiludin kepada BeritaBantul.com melalui saluran smartphone, pada 3 Februari 2022.

Bagi Ustadz Jamil, seorang penceramah kalau menyampaikan materi ajaran agama mestinya dengan rujukan yang jelas dan mempertimbangkan psikologi publik.

"Apa yang disampaikan harus berdasarkan rujukan yang jelas. Juga harus mempertimbangkan kemaslahatan publik, terlebih dalam hal keluarga," tegas Ustadz Jamil yang juga sekretaris Lembaga Dakwah PWNU DIY masa khidmat 2016-2021.

Lebih lanjut Ustadz Jamil menegaskan bahwa seorang ustaz/ustazah ketika berdakwah di depan jamaah sanad ilmunyanya itu harus jelas. Kiai Bahaudidn Nursalim (Gus Baha) adalah contoh yang tepat. Jangankan persoalan serius, yang jenaka saja pakai sanad.

"Mari kita belajar kepada Gus Baha. Gus Baha hanya sebagai contoh saja. Selain, Gus Baha masih banyak gus atau ustaz yang lain yang juga bisa menjadi contoh," tegas Ustadz Jamil yang juga aktivis Lembaga Dakwah Kodama Krapyak Bantul.

Ustadz Jamil juga mengajak netizen melihat dan mengikuti keseharian Ustazah Oki.

"Lihat saja channel Youtubenya. Subscribernya sudah 2,61 juta. Setiap video yang ia unggah, ratusan ribu bahkan jutaan pasang mata menontonnya. Kamu bisa hitung sendiri berapa penghasilannya," tegasnya.

Kalau melihat satu-satu videonya, kata Ustadz Jami, tidak bakal menemukan sesuatu yang isinya mengarah pada kekerasan baik verbal maupun visual. Semuanya berwajah ceria bahagia. Tidak ada satu pun persoalan baik dari si suami, anak maupun saudara lainnya di sana. Keluarganya begitu manis romantis.

"Artinya, ceramah Ustazah Oki yang viral tentang KDRT itu sangat bertolak belakang dengan kehidupan pribadinya. Apa yang ia sampaikan tak sesuai dengan perilaku keseharian. Mismatch antara perkataan dengan perbuatan," lanjutnya.

Ustadz Jamil mengajak semua masyarakat untuk saling menjaga dan menebarkan kasih sayang.

"Bukankah agama menyuruh umatnya berpuasa itu untuk melatih agar ikut merasakan penderitaan orang lain yang kesusahan, menderita dan kurang beruntung? Jadi, memahami manusia yang lain, yang berbeda pengalaman hidupnya itu juga perintah agama," pungkasnya.***

Editor: Amrullah

Sumber: You Tube


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah