Hati-hati Jangan Lakukan Dosa Ini, Gus Baha: Awas, Bisa Kekal di Neraka!

17 Juni 2022, 15:00 WIB
Hati-hati Jangan Lakukan Dosa Ini, Gus Baha: Awas, Bisa Kekal di Neraka! /facebook/udin

BERITA BANTUL - Manusia merupakan tempatnya salah dan dosa, namun Allah SWT selalu memberikan hambanya ketika mau bertaubat.

Gus Baha merupakan salah satu ulama yang sangat dikagumi masyarakat, kali ini Gus Baha menjelaskan tentang dosa yang sering dianggap remeh namun sangat berbahaya.

Sebagaimana dikutip Beritabantul.com dari You Tube Berkah Nyantri. Gus Baha menjelaskan ada suatu dosa yang melebihi dosa syirik dan akan kekal di neraka.

Baca Juga: Jangan Sedekah Kalau Masih Melakukan Satu Hal Ini, Gus Baha; Kamu Akan Menjadi Orang Paling Merugi

Dalam sebuah pengajian, Gus Baha pernah menjelaskan bahwa ada dosa besar yang melebihi dosa Syirik. Sehingga membuat pelakunya kekal di neraka.

Menurutnya, dosa ini seringkali diremehkan dalam kehidupan sehari-hari.

Kebanyakan orang mengetahui bahwa dosa besar yang tidak bisa diampuni adalah dosa berbuat Syirik atau mempersekutukan Allah SWT.

Baca Juga: Hidup Memang Susah, Gus Baha: Masih Banyak yang Lebih Susah dari Kita

"Jadi dosa besar adalah syrik kepada Allah dan mendustakan Allah dan rasulnya," ungkap Gus Baha.

Namun ternyata ada dosa yang lebih besar daripada berbuat Syirik. Saking besar dosa ini membuat pelakunya bisa kekal didalam neraka.

Lantas dosa apakah yang dimaksud?

Gus Baha mencontohkan, bahwa jika ada orang yang meminum arak atau khamar dan meyakini itu adalah barang haram. Maka ia tidak disebut kafir.

Baca Juga: Kadang Bahagia Itu Datang secara Tiba-Tiba, Gus Baha: Mungkin Datang dari Doa Orang yang Mencintaimu

Begitupun juga Syirik apabila yang melakukan adalah seorang muslim dan sudah mengetahui bahwa Syirik itu dosa besar. Maka dia juga tidak bisa disebut kafir.

Sementara jika ada seseorang yang sudah mengetahui bahkan menganggap arak atau khamar itu halal. Maka barulah seseorang itu disebut kafir.

"Sebab dia mengubah hukum Allah Subhanahuwata'ala," terang Gus Baha.

Baca Juga: Tidak Perlu Tirakat, Puasa Sunah ataupun Semacamnya, Cukup Tidak Maksiat Kata Gus Baha

Dari penjelasan Gus Baha, bahwa orang jadi kafir itu adalah mereka yang menghalalkan sesuatu yang haram.

"Meski sudah disepakati para ulama, jadi ada orang zina dan meyakini itu halal maka tidak disebut kafir," ujar Gus Baha.

Baca Juga: Ada Orang Tidak Suka dengan Dirimu, Begini Cara Menghadapinya untuk Dekat Kepada Allah Kata Gus Baha

Sementara, jika yakin zina adalah dosa besar, namun tetap melakukannya maka ia hanya disebut fasik.

Oleh karenanya dosa kafir inilah yang membuat seseorang kekal di neraka. Karena telah lancang mengubah hukum Allah sehingga dihukum seperti orang kafir. ***

Disclaimer: Postingan ini sebelumnya telah diunggal di Portalsulut.com dengan judul "Dosa Ini Ternyata Lebih Besar dari Sirik, Gus Baha: Pelakunya Bisa Kekal di Neraka".

Editor: Ahmad Lailatus Sibyan

Tags

Terkini

Terpopuler