Gus Hilmy Berikan Apresiasi atas Shalat Idul Fitri Presiden Jokowi di Istana Negara Yogyakarta

- 6 Mei 2022, 08:08 WIB
Dr KH Hilmy Muhammad, Krapyak Yogyakarta
Dr KH Hilmy Muhammad, Krapyak Yogyakarta /foto gus hilmy/

BERITA BANTUL - Presiden Joko Widodo (Jokowi) melaksanakan salat Idulfitri 1443 H di Istana Negara Yogyakarta, Senin, 2 Mei 2022.

Meski berjalan dengan lancar, hal ini menuai kritik lantaran Presiden tidak melaksanakan salat Idulfitri di Masjid Istiqlal.

Di antaranya dilontarkan oleh Wakil Ketua Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR) Fadel Muhammad.

Baca Juga: Innalillahi Pak Ponidi 'Cak Pon' Santri Gus Kelik Krapyak Meninggal Dunia

Menurut Fadel, tahun ini merupakan kesempatan yang baik untuk salat di Istiqlal karena pertama kali dibuka setelah dua tahun ditutup akibat pandemi.

Ketakhadiran Jokowi di masjid itu juga diikuti oleh absennya banyak pejabat negara, termasuk ketua MPR.

Meski demikian, pandangan yang berbeda diungkapkan oleh anggota MPR asal D.I. Yogyakarta, Dr. H. Hilmy Muhammad, M.A.

Menurutnya, tidak ada kewajiban bagi siapa pun untuk menunaikan salat Idulfitri di suatu tempat tertentu, termasuk Presiden.

“Boleh di mana saja. Tidak harus di masjid tertentu. Tidak perlu dipersoalkan. Pak Jokowi itu presiden Indonesia. Dan indonesia itu bukan hanya Jakarta,” ujar pria yang juga Katib Syuriah PBNU tersebut kepada awak media pada Senin (02/05) malam.

Baca Juga: Kabar Duka, KH Ma'ruf Zainuddin Pengasuh Pesantren Arrisalah Lirboyo Meninggal Dunia

Halaman:

Editor: Muhammadun


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x