Pascasarjana UIN Sunan Kalijaga Gelar Workshop Inovasi Penelitian Sosial Humaniora Di Era Digital

- 25 Agustus 2022, 11:50 WIB
Pascasarjana UIN Sunan Kalijaga Gelar Workshop Inovasi Penelitian Sosial Humaniora Di Era Digital
Pascasarjana UIN Sunan Kalijaga Gelar Workshop Inovasi Penelitian Sosial Humaniora Di Era Digital /Ahmad Lailatus Sibyan/BERITA BANTUL

BERITA BANTUL - Teknologi digital dalam diskursus akademik menjadi bagian dari peradaban revolusi industri yang di mana terdapat arena perjumpaan, perdebatan, dan segala sumber informasi atas “bujuk rayu” inovasi teknologi yang semakin melaju cepat melebihi kapasitas keterampilan manusia.

Peran teknologi digital dalam dunia metodologi penelitian terus mengalami perkembangan. Dalam rangka meningkatkan kapasitas keilmuan dan ketrampilan di dunia penelitian akademik, pendekatan media dan teknologi digital sangat diperlukan sebagai alat basis data yang bersifat inovatif, inklusif, interdisiplin, dan multidisiplin.

Menjawab tantangan zaman tersebut, Jurnal Kajian Islam Interdisipliner (JKII) sebagai representasi Jurnal Pascasarjana Universitas Islam Negeri Sunan Kalijaga Yogyakarta menggelar workshop dengan tema Inovasi Penelitian Sosial Humaniora Di Era Digital pada Rabu, 24 Agustus 2022.

Baca Juga: Kisah Teks Proklamasi Kemerdekaan Indonesia Diketik Menggunakan Mesin Tik Pinjaman Tentara NAZI Jerman

Acara yang berlangsung di Gedung Pascasarjana lantai 2 UIN Sunan Kalijaga tersebut diikuti oleh dosen, mahasiswa program Magister dan program Doktor Pascasarjana UIN Sunan Kalijaga dan mahasiswa dari luar UIN Sunan Kalijaga.

Peserta yang mengikuti Workshop Inovasi Penelitian Sosial Humaniora Di Era Digital, merupakan peserta terpilih yang sebelumnya sudah melalui proses seleksi abstrak.

Workshop Inovasi Penelitian Sosial Humaniora di Era Digitaltersebut bertujuan untuk meningkatkan skill metodologi penelitian dengan basis teknologi digital dan media bagi para Dosen dan mahasiswa Pascasarjana di level S2 dan S3 sehingga mampu memproduksi karya-karya ilmiah lebih inovatif di bidang Interdispliner Islamic Studies (Kajian Islam Interdisiplin).

Baca Juga: Inilah Nama-Nama Surga yang Disebutkan di dalam Kitab Suci Al-Qur’an yang Mulia

Narasumber dalam acara workshop tersebut adalah Zon Vanel, S.S., M.Si dari UKSW Salatiga, Semarang dan Dr. Sunarwoto, MA dari Pascasarjana UIN Sunan Kaliajga Yogyakarta.

Halaman:

Editor: Ahmad Lailatus Sibyan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x