Workshop Penulisan Cerpen, Puisi dan Naskah Lakon Daulat Sastra Jogja Resmi Berakhir, Ini Agenda Selanjutnya

- 4 Juli 2022, 22:28 WIB
Workshop Penulisan Cerpen, Puisi dan Naskah Lakon Daulat Sastra Jogja Resmi Berakhir, Ini Agenda Selanjutnya
Workshop Penulisan Cerpen, Puisi dan Naskah Lakon Daulat Sastra Jogja Resmi Berakhir, Ini Agenda Selanjutnya /BERITA BANTUL

BERITA BANTUL - Workshop Penulisan Cerpen, puisi dan naskah lakon dengan tema daulat Sastra Jogja resmi berakhir pada Kamis, 30 Juni 2022 sore.

Acara tersebut merupakan acara yang diselenggarakan oleh Dinas Kebudayaan (Kundha Kabudayan) Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY).

Acara workshop penulisan Cerpen, puisi dan naskah lakon yang mengusung tema Daulat Sastra Jogja tersebut di tutup oleh Kepala Seksi Bahasa dan Sastra Dinas Kebudayaan (Kundha Kabudayan) DIY, Setya Amrih Prasaja SS.

Baca Juga: Usung Tema Daulat Sastra Jogja, Dinas Kebudayaan DIY Kembali Gelar Temu Karya Sastra

"Saya merasa sangat bangga sekali karena yang hadir disini adalah generasi-generasi istimewa Yogyakarta dan juga tim yang sudah mempersiapkan acara ini dengan baik, temen-temen dari seksi bahasa dan temen-temen dari timnya mas teddy mas anes mas broto dkk," ungkap Setya.

Lebih lanjut Satya menyampaikan dari seksi bahasa dan satra berharap banyak dari hasil workshop ini temen-temen yang masih muda belia ini paling tidak bisa melanjutkan estafet kesastraan di ranah cerpen, puisi dan naskah lakon.

"Harapannya nanti akan muncul penulis-penulis baru di Yogyakarta yang akan menghasilkan karya-karya sastra yang secara domain bisa memetakan sesuai dengan dinamika kalian sebagai generasi muda yang akan memberikan nuansa baru dalam bersastra terutama di wilayah DIY," tutur Setya.

Baca Juga: Anes Prabu Sadjarwo: Pemuda Harus Sensitif dengan Peristiwa Sekitar untuk Hasilkan Karya Sastra

"Jadi kegiatan ini resmi ditutup, sekali lagi kami dari Dias Kebudayaan DIY melalui seksi bahasa dan sastra sekali lagi mengucapkan terima kasih dan apresiasi yang sebesar-besarnya kepada temen-temen adek-adek yang sudah dengan semangat hingga saat ini yang selalu membara harapannya setelah kegiatan ini semoga kita betul-betul akan menghasilkan sesuatu yang luar biasa menjadi trendsetter itu lebih indah ketimbang menjadi follower, tandas Satya.

Halaman:

Editor: Ahmad Lailatus Sibyan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x