Amalan Paling Ringan Nisfu Syaban Kamis 17 Maret 2022, Jangan Sampai Terlewatkan

- 16 Maret 2022, 11:56 WIB
Amalan Paling Ringan Nisfu Syaban Kamis 17 Maret 2022, Jangan Sampai Terlewatkan
Amalan Paling Ringan Nisfu Syaban Kamis 17 Maret 2022, Jangan Sampai Terlewatkan /kolase pixabay/

BERITA BANTUL - Nisfu sya'ban akan jatuh pada Kamis malam, 17 Maret 2022, tepatnya usai matahari tenggelam sudah masuk tanggal 15 sya'ban 1443 H.

 Sejak shalat maghrib, anjuran menghidupkan malam nisfu sya'ban dimulai. Baca doa, istighfar, dan surat yasin dianjurkan para ulama.

Jangan pernah melewatkan malam nisfu sya'ban, karena fadhilahnya sangat besar. 

Baca Juga: Nisfu Sya'ban 2022, Dahsyatnya Doa di Malam Mustajab Menurut Ibnu Taimiyah dan Imam Al-Syafi'i

Dilansir BeritaBantul.com dari kitab Al Imdad fi Aurodi ahlil Widad karya Abah Guru Sekumpul Martapura, dijelaskan  amalan yang dilakukan di malam nisfu sya'ban, yaitu membaca surat yasin 3 kali sesudah sholat sunnah ba'diyah maghrib.

Adapun niat sebelum baca yasin sebagaimana berikut.

Pertama berniat, "Ya Allah ya Tuhanku ampunilah segala dosaku dan dosa ibu bapaku dan dosa keluargaku dan dosa tetanggaku dan dosa muslimin dan muslimat dan panjangkanlah umurku di dalam taat ibadah kepada Mu dan kuatkanlah imanku dengan berkat surat yasin."

Kedua berniat, "Ya Allah ya Tuhanku ampunilah segala dosaku dan dosa ibu bapaku dan dosa keluargaku dan dosa tetanggaku dan dosa muslimin dan muslimat, dan peliharalah diriku dari segala kebinasaan dan penyakit dan kabulkanlah hajatku dengan berkat surat yasin." 

Baca Juga: Dahsyatnya Tawasul dengan Waliyullah Tarim, Ijazah Doa Abah Guru Sekumpul

Ketiga berniat, "Ya Allah ya Tuhanku ampunilah segala dosaku dan dosa ibu bapaku dan dosa keluargaku dan dosa tetanggaku dan dosa muslimin dan muslimat, dan kayakanlah hatiku dari segala makhluk dan berilah aku dan keluargaku dan tetanggaku husnul khotimah dengan berkat surat yasin."

Halaman:

Editor: Muhammadun


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah