Ketua Umum Pagar Nusa, Gus Nabil Haroen Himbau Kader Tanam Pohon dan Lestarikan Alam

- 27 Juli 2023, 10:01 WIB
Ketua Umum Pagar Nusa, Gus Nabil Harun Himbau Kader Tanam Pohon dan Lestarikan Alam
Ketua Umum Pagar Nusa, Gus Nabil Harun Himbau Kader Tanam Pohon dan Lestarikan Alam /

JAKARTA - Ketua Umum Pagar Nusa, Gus Nabil Haroen Himbau Kader Tanam Pohon dan Lestarikan Alam.

Ketua Umum Pagar Nusa Nahdlatul Ulama, M. Nabil Haroen, menyampaikan himbauan kepada seluruh anggotanya untuk aktif dalam upaya menanam pohon dan melestarikan lingkungan alam.

Hal ini sejalan dengan tujuan organisasi yang mengemban misi rahmatan lil-alamin, yang berarti menjadi rahmat bagi seluruh alam semesta.

Baca Juga: Semangat Tahun Baru 1445 Hijriyah Menghadapi Tahun Politik 2024 Menurut Ketum Pagar Nusa Nabil Haroen

Dalam keterangan resminya kepada media ini, M. Nabil Haroen menyoroti problematika lingkungan di era saat ini.

“Sebagai makhluk Allah di muka bumi, kewajiban kita adalah menjaga alam dan lingkungan sekitar," tegasnya, Kamis 27 Juli 2023.

Sebagai bagian dari khidmah Jam'iyyah, lanjutnya, Pagar Nusa hadir untuk mendukung misi dakwah rahmatan lil-alamin dengan cara menjaga, merawat, dan mempertahankan kemanusiaan.

Nabil Haroen juga menegaskan bahwa Pagar Nusa tidak pernah didirikan untuk kekerasan, melainkan untuk menciptakan keseimbangan dan silaturahmi antara sesama manusia, guru, dan alam,” ungkapnya.

Tantangan terbesar saat ini adalah perubahan iklim, dan Pagar Nusa menyadari bahwa mereka harus berkontribusi dalam menjaga alam dan menyelamatkan bumi.

Keterkaitan antara pencak silat dengan alam sangat erat, dan setiap jurus yang dipelajari oleh para pendekar Pagar Nusa sejatinya memiliki koneksi dengan alam.

Halaman:

Editor: Ahmad Lailatus Sibyan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x