Kisruh Usai Deklarasi, NasDem Sampai Mau Laporkan SBY dan Petinggi Demokrat ke Bareskrim Polri

- 4 September 2023, 11:52 WIB
Kisruh Usai Deklarasi, NasDem Laporkan SBY dan Petinggi Demokrat ke Bareskrim Polri
Kisruh Usai Deklarasi, NasDem Laporkan SBY dan Petinggi Demokrat ke Bareskrim Polri /Pikiran Rakyat/Muhammad Rizky Pradila/

Pasalnya, partai yang dipimpin Surya Paloh itu bakal melaporkan sejumlah petinggi Demokrat ke Polisi.

Rencana itu disampaikan Dewan Pimpinan Pusat (DPP) NasDem menyatakan pada Minggu, 3 September 2023. Mereka berniat melaporkan sejumlah pengurus DPP Partai Demokrat ke Bareskrim Polri pada Senin 4 September 2023 ini.

Kabar tersebut pun dibenarkan oleh Wakil Ketua Umum NasDem, Ahmad Ali. Melalui pernyataan singkat, dia membenarkan akan melaporkan sejumlah petinggi Demokrat.

 

Di antara beberapa pihak itu, ada nama Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY). Dia bersama beberapa orang pengurus DPP Demokrat lainnya akan dipolisikan.

Akan tetapi, Ahmad Ali enggan mengungkapkan lebih detail mengenai dugaan kasus dalam laporan tersebut. Dia mengatakan, NasDem akan menyampaikan pengumuman resmi soal masalah tersebut pada Senin 4 September 2023.

SBY TIDAK JADI DILAPORKAN

Kabar terbaru, Partai NasDem batal melaporkan SBY ke Bareskrim Polri pada Senin, 4 September 2023. 

Penegasan ini disampaikan Ahmad Sahroni, Bendahara Umum (Bendum) Partai NasDem. Batalnya laporan NasDem ini mendapatkan perintah langsung dari Ketua Umum Partai NasDe, Surya Paloh.

“Jadi saya ini sebenarnya sudah siap untuk melaporkan, tetapi tadi perintah ketua umum untuk tidak boleh melaporkan yang bersangkutan,” tegas Ahmad Sahroni.

Halaman:

Editor: Amrullah

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x