Bintang Bundesliga yang Berkarir di Barca, Lewandowski Mau Ikut?

20 April 2022, 01:51 WIB
Bintang Bundesliga Lewandowski Jadi Incaran Klub Papan Atas Eropa /thesun/

BERITA BANTUL – Tops Skor paling bersejarah Bayern Muenchen sangat dimintai oleh klub asal Catalant Barcelona.

Raksasa Spanyol tersebut kabarnya ingin merekrut sang pemain pada musim depan. Sekarang ini masa depan Lewandowski bersama Bayern Munchen sedang tidak jelas

Lewandowski juga sangan ingin mencari tantangan baru sebelum gantung sepatu dan klub yang meminatinya adalah Barcelona.

Baca Juga: Link Nonton Streaming Liga Premiere Liverpool Vs Man United Gratis, Jangan Sampai Ketinggalan!

Berikut daftar pemain Bundesliga yang pernah bermain dengan Barcelona, apakah Lewandowski akan ikut dengan para pendahulunya.

Allan Simonsen

Allan Simonsen merupakan pemain Denmark pertama yang memenangkan Ballon d'Or. Barcelona merekrut Simonsen dari Borussia Monchengladbach pada tahun 1979.

Simonsen cuma tiga musim bermain di Camp Nou. Dia mampu membawa Blaugrana merengkuh satu gelar Copa del Rey pada tahun 1981 dan satu Piala Winners pada tahun 1982.

Selama memperkuat Barcelona, Simonsen, yang berposisi sebagai penyerang ini bermain dalam 116 pertandingan. Dia mencetak 40 gol dalam semua ajang yang diikutinya bersama Blaugrana.

Patrik Andersson

Patrik Andersson berhasil memenangkan dua gelar Bundesliga dan juga satu Liga Champions di Bayern Munchen. Andersson kemudian pindah ke Barcelona pada 2001.

Sayangnya, karier Andersson bersama Barcelona tidak berjalan mulus. Pemain belakang asal Swedia tersebut kerap diganggu cedera sehingga jarang terlihat di lapangan.

Baca Juga: Liverpool vs Man United, Puasa Ramadhan Mane Adalah Salah Kunci Kemenangan The Reds Taklukan Red Devils

Akibatnya, Andersson hanya mencatatkan 31 penampilan selama tiga musim membela Barcelona. Dia kemudian pindah ke Malmo FF pada 2004 yang merupakan klub terakhirnya.

Arturo Vidal

Arturo Vidal, bersama Antoine Griezmann, merayakan gol ke gawang Real Mallorca © LaLiga

Pada musim panas 2018, Arturo Vidal memutuskan pindah ke Barcelona dari Bayern Munchen. Gelandang asal Chile tersebut ditebus dengan biaya seharga 18 juta euro.

Vidal mencatatkan 96 penampilan di semua kompetisi untuk Barcelona. Dia juga sukses meraih satu trofi La Liga dan satu Piala Super Spanyol.

Kedatangan Ronald Koeman di Barcelona pada musim panas 2020 mengakhiri karier Vidal di Camp Nou. Mantan pemain Juventus tersebut kemudian dilego ke Inter Milan.

Marc-Andre ter Stegen

Marc-Andre ter Stegen adalah kiper utama Barcelona. Dia telah bermain untuk klub tersebut sejak 2014 setelah didatangkan dari Borussia Monchengladbach.

Baca Juga: Link Nonton Streaming Coppa Italia Inter Vs Milan, Semifinal Aggregat Kacamata, Babak Penentuan Menuju Final

Sejauh ini, kiper berusia 29 tahun tersebut sudah mencatatkan 320 penampilan di semua kompetisi bersama Barcelona. Dia membukukan 127 clean sheet dari penampilannya tersebut.

Ter Stegen juga sudah membantu Barcelona meraih sejumlah gelar. Itu termasuk empat titel La Liga dan satu trofi Liga Champions.

Ousmane Dembele

Barcelona memecahkan rekor transfer klub ketika menggaet Ousmane Dembele pada 2017. Pemain asal Prancis tersebut ditebus dari Borussia Dortmund dengan biaya transfer yang mencapai 140 juta euro.

Setelah datang ke Camp Nou, Dembele termasuk sering mengalami cedera. Alhasil, pemain berusia 24 tahun tersebut belum banyak memberikan kontribusi ke Blaugrana.

Dembele sudah mencatatkan 143 penampilan dengan mencetak 32 gol dan 32 assist untuk Barcelona. Kontraknya di klub akan habis pada akhir musim nanti.***

Editor: Ahmad Amnan

Sumber: bola.net

Tags

Terkini

Terpopuler