Keindahan Surah Al-Fajr Ayat 27, Begini Penafsiran Al-Hallaj

- 18 Mei 2022, 22:59 WIB
jiwa yang tenang
jiwa yang tenang /pixabay/Quangpraha

Lantas, siapa itu jiwa yang tenang?

Baca Juga: Keindahan Surah Al-Ikhlas, Begini Penafsiran Al-Hallaj

Menurut Al-Hallaj, jiwa yang tenang adalah jiwa yang mengesakan, jiwa yang bersyukur adalah jiwa yang dirahmati, jiwa istimewa adalah jiwa yang arif, jiwa yang berakal adalah jiwa yang rida.

Sementara itu, jiwa ammarah (yang selalu mengajar kepada keburukan) adalah jiwa yang bodoh.

Ada beberapa tambahan mengenai pemaknaan terhadap jiwa yang tenang tersebut. Di antaranya oleh Imam Al-Junaid Al-Baghdadi. Menurutnya, jiwa yang telang adalah jiwa yang oleh Allah diberi pakaian sifat-sifat hidayah.

Baca Juga: Keindahan Surah Al-Zalzalah, Begini Penafsiran Al-Hallaj

Ibn ‘Athaillah menambahkan bahwa jiwa yang tenang adalah jiwa yang 'arif billah, yang tidak berpaling dari Allah walau sekejap saja.

Ibn ‘Arabi pun membuat penafsiran, bahwa iiwa yang tenang itu jiwa yang dihinggapi ketenangan karena makrifat, dengan selalu ingat pada Allah dan mendapatkan berita gembira berupa surga. Jiwa yang tenang adalah ruh yang tenang.”

Jiwa yang tenang akan membawa seseorang untuk terhindar dari tekanan hidup yang senantiasa mengejar-ngejarnya.

Sementara itu, jiwa yang tenang itu akan membawa aura positif dalam kehidupan yang dijalani.***

Halaman:

Editor: Joko W


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x