Kisah Abdul Muthalib yang Menyembelih 100 Ekor Unta sebagai Ganti Nazar Menyembelih Abdullah

- 18 Juli 2022, 15:39 WIB
100 ekor unta sebagai ganti nazar menyembelih Abdullah
100 ekor unta sebagai ganti nazar menyembelih Abdullah /pixabay/Wolfgang_Hasselmann/

Ada cerita mengerikan tentang kisah sumpah Abdul Muthalib. Suatu ketika, Abdul Muthalib bersumpah (nazar) bahwa jika kelak dia mempunyai sepuluh anak laki-laki dan hidup semua hingga usia tertentu, maka dia akan menyembelih salah satunya.

Ada hal yang melatari mengapa Abdul Muthalib bersumpah sedemikian mengerikan itu. Ketika itu, angka kematian bayi sangatlah tinggi.

Selain itu, mempunyai anak laki-laki menjadi kebanggaan tersendiri terlebih lagi Abdul Muthalib telah mempunyai banyak sekali anak perempuan dari istri-istrinya. Di antara kehormatan seorang pemuka Quraisy adalah mempunyai banyak anak laki-laki.

Baca Juga: Detik-Detik Umar bin Abdul Aziz Dibaiat sebagai Khalifah, Fajar Keadilan Terbit setelah Kekuasaan Tiran

Benar saja, sepuluh anak laki-laki pun lahir dari rahim para istrinya. Sumpah pun harus ditepati.

Dia harus mengundi siapa yang hendak disembelihnya. Undian dengan anak panah itu memunculkan nama Abdullah (yang kelak menjadi ayah dari Rasulullah saw.), pemuda yang menjadi pujaan para perempuan Mekkah.

Oleh karenanya, Abdullah itulah yang akan disembelih oleh Abdul Muthalib.

Abdul Muthalib sudah menata hati dan membulatkan tekad untuk menyembelih Abdullah. Banyak orang yang mencoba melarangnya.

Akan tetapi, Abdul Muthalib sudah telanjur menazarkan hal itu dan harus dia tepati. Akhirnya, dia disarankan untuk datang ke seorang kahin (ahli perbintangan) di Yatsrib guna meminta jalan keluar.

Baca Juga: Detik-Detik Utsman bin Affan Dibaiat sebagai Khalifah, Beginilah Jalaluddin Rumi Mengisahkannya

Halaman:

Editor: Joko W


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah