Dikukuhkan Guru Besar, Pidato Maghfur Angkat Kiprah Jihad NU dalam Perubahan Iklim

- 15 Maret 2022, 12:20 WIB
Dikukuhkan Guru Besar, Pidato Maghfur Angkat Kiprah Jihad NU dalam Perubahan Iklim
Dikukuhkan Guru Besar, Pidato Maghfur Angkat Kiprah Jihad NU dalam Perubahan Iklim /iainpekalongan/

BERITA BANTUL -  Nahdlatul Ulama (NU) adalah organisasi keagamaan dan sosial kemasyarakatan yang diakui dunia setia menjaga Indonesia.

Komitmen NU menjaga Indonesia dijalankan dalam berbagai programnya, termasuk dalam menjawab perubahan iklim. 

Nahdlatul Ulama secara historis telah berkiprah dalam menjaga bumi dan mewujudkan pembangunan yang ramah lingkungan.

Baca Juga: Gebrakan Gus Yahya, PBNU Akan Bangun 250 Badan Usaha Milik NU

Demikian yang ditegaskan Prof Dr Maghfur, M. Ag dalam pidato pengukuhan guru besar bidang Studi Islam di Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Pekalongan, Sabtu, 12 Maret 2022. 

Maghfur menyampaikan orasi ilmiah dengan judul 'Jihad Melawan Perubahan Iklim: Agama, Negara, dan Nahdlatul Ulama (NU) di Indonesia.'

"Pengangkatan tema ini merupakan bentuk keprihatinan akan kondisi bumi akibat dari pemanasan global dan perubahan iklim sekaligus mempertegas sikap Nahdlatul Ulama yang secara historis telah berkiprah dalam menjaga bumi dan mewujudkan pembangunan yang ramah lingkungan," tegasnya dalam rilis yang diterima BeritaBantul.com.

Baca Juga: Kisah Gus Yahya Tentang Banser Lugu vs Banser Disiplin

Dalam pembukaannya, Prof. Maghfur mengungkapkan terdapat ancaman bagi umat manusia yang lebih berbahaya dari virus Covid-19 yang kini sedang terjadi yakni perubahan iklim dan krisis ekologis.

“Apa yang saya sampaikan dalam pidato ini merupakan bantahan terhadap paham dari banyak ilmuwan yang menganggap kerusakan lingkungan yang sekarang terjadi disebabkan oleh doktrin keagamaan,” tegas Maghfur.

Halaman:

Editor: Ahmad Amnan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x