Sistem Kaderiasi Baru di NU dalam Penjelasan Gus Ulil Ketua Lakpesdam PBNU

- 19 Mei 2022, 10:18 WIB
Gus Ulil Abshar Abdalla Ketua Lakpesdam PBNU
Gus Ulil Abshar Abdalla Ketua Lakpesdam PBNU /facebook/ulil67/

BERITA BANTUL - Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) menyusun sistem baru dalam kaderisasi di semua tingkatan pengurus NU. 

Kaderisasi di lingkungan NU ditugaskan kepada Lakpesdam PBNU yang saat ini dipimpin oleh Gus Ulil Abshar Abdalla. 

Gus Ulil, sapaannya, menjadi Ketua Lakpesdam PBNU masa khidmat 2022-2027.

Baca Juga: Gus Yahya Gojlok Habis Sekjen PBNU Gus Ipul Walikota Pasuruan

Lakpesdam adalah singkatan dari Lembaga Kajian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia. 

Menurut Gus Ulil, Ketua Umum PBNU saat ini, Gus Yahya, memiliki mimpi yang cukup besar dan 'ambisius', serta menghendaki agar mesin kepengurusan PBNU bekerja dengan 'full gear', gigi empat. Gaspol!

"Lakpesdam pusat, dalam periode sekarang, diserahi tugas yang tidak ringan: yaitu menangani kaderisasi NU di seluruh Indonesia," tegas Gus Ulil, dikutip dari facebook pribadinya yang diunggah pada 18 Mei 2022. 

Baca Juga: Widya Priyahita Resmi Dilantik Jadi Rektor UNU Yogya 2022-2027, Ini Pesan Gus Yahya

Tugas lain yang tak kalah menantang, lanjutnya, adalah melakukan integrasi sistem kaderisasi di NU.

"Saat ini, ada dua 'rel' pengkaderan di NU: rel yang bernama PKPNU dan MKNU. Gus Yahya memerintahkan agar dua jalur pengkaderan ini diintegrasikan, sehingga hanya ada satu rel pengkaderan saja," tegasnya.

Halaman:

Editor: Muhammadun


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x