Pentingnya Nalar Kritis Mahasiswa Menurut Gus Rozin Rektor IPMAFA

- 27 Juli 2023, 11:52 WIB
Pentingnya Nalar Kritis Mahasiswa Menurut Gus Rozin Rektor IPMAFA
Pentingnya Nalar Kritis Mahasiswa Menurut Gus Rozin Rektor IPMAFA /ipmafa/

“Bangun dan bangkitkanlah daya kritis. Apa yang salah di sekitar kalian? Nalar kritis perlu ditumbuhkan supaya kita memahami apa yang sedang terjadi di lingkungan kita. Dan jangan lupa bahwa nalar kritis harus diarahkan kepada pihak yang tepat,” ungkap Gus Rozin.

Mengapa nalar kritis harus diarahkan kepada pihak yang tepat? Hal itu mengingat perilaku salah pilih lawan sering terjadi.

Biasanya, menurut Gus Rozin, ketika nalar kritis mahasiswa mulai tumbuh yang dilawan pertama kali adalah kawannya sendiri.

“Padahal kita punya lawan. Kenapa justru kawan yang dilawan? Itu merupakan langkah yang keliru. Ketika kita memiliki daya kritis, maka lawan kita adalah pihak lain yang tidak menguntungkan bagi bangsa ini,” terangnya.

“Maka untuk membuat kita bercahaya, tak perlu memadamkan cahaya orang lain, tetapi nyalakan dan terangkan cahaya diri sendiri,” imbuhnya.

Baca Juga: 75 Juta Kontan Diterima Gus Rijal, Speedboat NU untuk Dakwah di Maluku Tengah Segera Terbeli

Lebih lanjut Gus Rozin menekankan kepada mahasiswa dan LK untuk menguatkan skill komunikasi individu serta penguatan jejaring.

Hal ini mengingat skill komunikasi, pemahaman terhadap proses legislasi dan jejaring merupakan keharusan guna mencapai hasil optimal.

Sebagai salah satu modalnya, mahasiswa perlu memahami Produk Perda/UU yang tidak menguntungkan dan tidak berpihak pada masyarakat.

“Pertama pahami masalahnya. Kedua, pahami masalah itu dengan nalar kritis, yang ketiga pahami strategi berjejaring agar pemikiran kalian didengarkan,” katanya.

Halaman:

Editor: Amrullah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x